Sabtu, 05 Juli 2008

Renungan


Bila bulan bisa kupindahkan
Aku tak ingin malam
Ia mengajak buka lembar dimensi
Hingga menutup jendela
Masa depanku tanpa pamit
Bila matahari bisa kupindahkan
Aku mau terang selalu
Ia balon gemilang
Pemompa semangat kehidupanku
Agar aku dapat mencapai awan
Menepis mendung
Menggapai nyata
Mengukir renungan dibingkai langit
Oh.... betapa kita harus menyadari
Betapa kita sebesar debu dimata-Nya

1 komentar:

Word of heart mengatakan...

semua hal yang datangnya dari hati,,maka akan dapat dengan mudah dibaca oleh hati yang lain...keep writing bro..cayo...